kembali ke pelajaran

Perilaku Tooltip

pentingnya: 5

Buat Kode JS untuk perilaku tooltip.

Pada saat mouse menghampir sebuah elemen dengan data-tooltip, tooltip harus tampil diatasnya, dan pada saat mouse itu pindah tooltipnya di sembunyikan.

Contoh dari HTML yang beranotasi:

<button data-tooltip="Tooltip lebih panjang dari elemen tombol">Tombol pendek</button>
<button data-tooltip="HTML<br>tooltip">Sebuah tombol lainnya</button>

Harus berfungsi seperti ini:

Pada tugas ini kita beranggapan bawah semua elemen dengan data-tooltip memiliki teks didalamnya, Tidak ada elemen bersarang (belum).

Rincian:

  • Jarak antara elemen dan tooltip harusnya 5px.
  • Jika memungkinkan, tooltip harus ditengah relatif pada elemen yang beranotasi.
  • Tooltip tidak boleh melewati ujung dari jendela (window). Biasanya tooltip harus berada di atas elemen, tapi jika elemen itu berada pada bagian atas halaman, dan tidak ada area untuk tooltip, maka posisi tooltip dibawah elemen.
  • Konten tooltip diberikan dalam atribut ‘data-tooltip’. Ini bisa menjadi HTML asalan.

Kamu akan membutuhkan 2 peristiwa:

  • mouseover akan dijalankan pada saat pointer berada di atas elemen beranotasi.
  • mouseout akan dijalankan pada saat pointer meninggalkan elemen yang beranotasi.

Tolong gunakan delegasi peristiwa: atur 2 buah penangan pada document untuk melacak semua “masukan” dan “keluaran” dari elemen yang memiliki data-tooltip dan untuk menanggani tooltip dari elemen itu.

Setelah perilaku tooltip dibuat, bahkan orang yang tidak familiar dengan JavaScript bisa menambahkan elemen yang beranotasi.

Tambahan: Tooltip hanya bisa ditujukan satu-satu.

Buka sandbox untuk tugas tersebut.